Disaat libur sekolah dan kerja, berkumpul bersama di rumah
adalah impian setiap keluarga. Gak hanya ngumpul berdiam diri di rumah saja,
tapi banyak hal yang bisa kita lakukan mengisi waktu bersama. Jalan-jalan ke
pantai, makan di lesehan favorit, arisan keluarga, atau nonton film di bioskop.
Namanya keluarga gak lepas dari namanya kebahagiaan memiliki
anak-anak yang lucu. Ada juga sepasang suami-istri yang menginginkan punya anak
kembar. Punya anak banyak, banyak rezeki kata orang tua jaman dulu. Tapi memang
bener sih, setiap anak membawa rezeki masing-masing. Dikasi anak empat, berarti
dikasi empat rezeki seorang anak yang sholeh-sholehah. Begitu seterusnya.
Beberapa hari yang lalu, saya berkesempatan mengikuti acara
Hari Anak Nasional tahun 2019 atau bahasa kerennya “Children's Day Carnival 2019”
yang diadakan oleh Aruna Senggigi Resort & Convention, Hari Minggu tanggal
28 Juli 2019 bertempat di pinggir pantai tepat di seberang hotel.
Berawal dari undangan whatsapp di grup blogger Lombok tiga
hari sebelum acara. Ada lima blogger Lombok yang terpilih mengikuti acara ini,
salah satunya saya sendiri. Asyiknya
lagi, para blogger boleh membawa keluarga (suami,istri dan anak-anak) dengan
alasan karena hari itu adalah hari ngumpul keluarga. Acaranya seru, sekitar 250
anak yang menjadi peserta Children's Day Carnival 2019 yang sudah mendaftar.
Hari yang ditunggu-tunggu datang juga. Minggu pagi sehabis
bangun tidur, saya bareng istri bersiap-siap. Setelah segala perlengkapan sudah
siap, kami berdua menuju hotel. Udara pagi yang sangat sejuk dan cukup dingin.
Sesampainya di halaman parkir hotel, acara segera dimulai.
Para orang tua bersama anak-anak mereka sudah
berkumpul di depan hotel. Acaranya sangat meriah dan disambut hangat
oleh anak-anak dari umur 3 sampai 7 tahun.
Mereka sangat lucu dan menggemaskan. Gak sabaran rupanya mereka untuk
segera mengikuti rangkaian acara sampai selesai.
Setelah diadakan tehnical meeting oleh kakak-kakak panitia,
para peserta bersama orang tua diarahkan untuk menuju tanah lapang di pinggir
pantai, lokasi diadakan beberapa acara dan perlombaan. Saya bareng istri juga
ikut rombongan menuju lokasi acara. Satu per satu para peserta melakukan
registrasi ulang. Begitu juga dengan saya bareng temen-temen blogger lainnya,
ikut melakukan registrasi di panitia.
Setelah proses registrasi selesai, acarapun dibuka oleh
sambutan owner Aruna Senggigi Resort & Convention. Mbak owner memberikan sambutan yang sangat
meriah. Ternyata pesertanya gak hanya dari orang lokal saja, tapi para tamu
dari luar negeri juga ikut berpartisipasi.
Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan tarian dari
kakak-kakak panitia. Anak-anak sangat senang melihat pertunjukkan tarian dansa
dan mereka pun ikut berdansa lucu. Ada juga pergelaran tarian tradisional oleh
dua penari yang sangat gemulai gerakannya.
Acara pembuka semakin semarak karena ada badut yang datang.
Badutnya mau sulap ternyata dan anak-anak semakin senang. Saya dulu pas masih
kecil, takut banget sama badut. Tapi anak-anak sekarang pemberani semua,
hebat-hebat.
Bapak pesulap menyapa anak-anak dengan tingkah lakunya yang
konyol. Pesulap memilih satu anak untuk berdiri di atas panggung. Si anak
disuruh membawa sebuah stik kayu yang ujungnya runcing. Kemudian pesulap
mengambil sebuah piring plastic untuk diputar. Setelah berputar, piring plastic
tadi dipindah ke stik yang si anak bawa. Lucu sekali mimik si anak. Kegiatan
selanjutnya yaitu mengikuti serangkaian perlombaan. Ada lima macam perlombaan
yang dibagi di beberapa area. Ada Kids Cooking Class, Pottery Coloring, Story Telling,
Fun Games, dan Ballon Castle.
Kids Cooking Class
Anak-anak disuruh mengikuti cara chef dalam membuat
sandwich. Bahan sandwich sudah disiapkan panitia. Para peserta yang mengikuti
lomba ini dari umur 3 sampai 7 tahun. Hampir semua peserta mengikuti perlombaan
ini karena menurut saya sangat unik dan menyenangkan. Dulu jaman saya masih
kecil, gak ada perlombaan semacam ini. Yang ada hanya lomba menggambar,
menari,puisi dan menyanyi. Melihat
tingkah laku anak-anak yang memakai topi panjang ala-ala chef cilik semakin
mereka terlihat menggemaskan. Nantinya lomba ini akan dipilih siapa yang hasil
sandwichnya bagus dan baik, dial ah yang keluar jadi pemenang.
Bukan hanya para orang tua yang memberikan semangat kepada
anak-anaknya biar lebih bahagia lagi. Tapi saya juga ikut merasakan kebahagiaan yang dirasakan
adek-adek kecil yang menggemaskan. Lihat sandwichnya kok saya jadi laper yak ?.
Bagi sandwichnya satu dong dek !
Pottery Coloring
Lomba ini juga sangat unik dan menyenangkan. Biasanya kita
melukis di sebuah kertas gambar atau kanvas menggunakan cat warna. Tapi kali
ini, para peserta diajak untuk lebih kreatif lagi melukis di pot yang berisi
berbagai macam jenis kaktus. Melukisnya pakai cat warna lengkap dengan kuasnya
yang sudah disiapkan oleh panitia.
Anak-anak diajak untuk lebih kreatif lagi dalam
mengexpresikan apa yang ingin dilukis. Medianya pun pot tanaman yang berisi
tanaman langsung. Disini nilai positif yang bisa diambil yaitu kita harus
memberikan pelajaran kepada anak-anak mulai sejak mereka kecil untuk lebih
mengenal alam dan merawatnya dengan baik. Kalau gak mereka sebagai penerus
kita, terus siapa lagi ?. Bumi sudah
semakin tua, saatnya kita yang masih punya semangat menjaga bumi harus memupuk
rasa tanggung jawab dan cinta Bumi beserta isinya. Peran orang tua sangat
berpengaruh kepada anak-anaknya. Ngomong apaan sih dari tadi ?,hahahaha.
Bagi yang sudah selesai melukis di pot, kemudian bisa
dikumpulkan di meja penilaian. Jangan lupa menempelkan kerta kode yang diberikan
panitia saat mendaftar. Anak seneng melukis, orang tuapun merasa bangga anaknya
bisa berkreasi lebih baik lagi.
Story Telling
Gak hanya mereka yang memiliki ayah dan ibu saja yang
merasakan kebahagiaan di Hari Anak Nasional ini. Tapi adek-adek kita dari panti
asuhan Al-Hidayah Senggigi juga ikut merasakan kebahagiaan. Aruna Senggigi
Resort & Convention mengundang adek-adek yatim piatu untuk ikut bergabung
dengan anak-anak lainnya.
Dari wajah mereka, saya bisa merasakan kebahagiaan meskipun
mereka kurang beruntung dari yang lainnya. Tapi saya yakin, mereka memiliki
semangat untuk hidup dan meraih apa yang mereka cita-citakan. Semangat terus
adek-adek !. Tersenyumlah untuk dunia ini (kok jadi mewek yak?).
Di sesi Story Telling ini, panitia menyediakan lesehan untuk
anak-anak duduk santai sambil mendengarkan cerita dari kakak-kakak menggunakan
media boneka tangan yang sangat lucu. Bonekanya mirip sama yang baca cerita
ini, hahahhaa peace.
Manfaat dari Story Telling ini antara lain dapat membantu
anak-anak untuk memahami cerita lewat media gambar 2 Dimensi atau 3 Dimensi /
boneka. Para orang tua juga bisa mempratekkannya di rumah saat anak-anak akan
beranjak tidur. Mereka akan bermimpi dan berimajinasi lebih luas. Sangat baik
untuk psikis anak-anak kita.
Fun Games
Kalau ada fun games, biasanya saya langsung semangat.
Apalagi fun gamesnya diadakan di pinggir pantai. Bermain pasir, bermain air
pantai, basah-basahan sambil melakukan permainan yang kita buat sendiri.
Bagi yang ingin bersanti-santai sambil menikmati Pantai
Senggigi juga bisa disini. Tempatnya keren banget bagi saya. Sangat cocok untuk
menghabiskan hari libur bersama keluarga, teman dan pasangan hidup pastinya.
***
Gak terasa hari sudah semakin siang, kami para blogger sudah
selesai bertugas. Setelah itu kami
diajak untuk menikmati makan siang di resto yang berada di lantai satu Aruna
Senggigi Resort & Convention. Kegiatan hari itu juga sudah selesai. Selamat
buat adek-adek yang memenangkan lomba. Semangat juga buat adek-adek yang belum
menang. Kalian sudah ikut saja, adalah kebanggaan buat diri kalian sendiri dan
orang tua kalian. Tumbuh menjadi anak-anak yang cerdas yaa dek !. Sayang kepada
ayah ibu dan banggakan mereka berdua. Kalau bukan kalian, siapa lagi yang akan
membanggakan kedua orang tua kalian.
Selamat Hari Anak Nasional 2019. Sampai bertemu di Hari Anak
Nasional tahun depan. Amin
Penulis : Lazwardy Perdana Putra
Menyenangkan ya! It was wonderful day, good ambiance and lots of fun for families. Can’t wait for another big events to come. ������
ReplyDeleteSangat menyenangkan skali. Sampai ktemu d event slanjutny 😊😊😊
DeleteIt's was a beautiful day
ReplyDeleteBtw selalu kece ini foto2 nya
Sama2 kece bang hehehe
Delete