Gak bosen-bosennya saya menampilkan berbagai keindahan pantai-pantai yang ada di Pulau Lombok. Jika dilihat baru beberapa pantai saja yang sudah saya blogkan dibandingkan dari jumlah pantai-pantai yang begitu banyaknya di Pulau Lombok.
Sebut saja Pantai Kuta Lombok. Dilihat dari namanya saja, nama pantai ini sama persis dengan Pantai Kuta yang ada di Pulau Bali. Hanya saja dari bentuk dan pemandangannya, sangat beda jauh dari Pantai Kuta di Bali yang sama-sama memberikan keindahan.
Pantai Kuta terletak di pesisir pantai bagian selatan Pulau Lombok dan termasuk dalam wilayah Kabupaten Lombok Tengah. Terletak paling dekat dengan Bandara Internasional Lombok dibandingkan dengan pantai-pantai yang lain.
Butuh waktu satu jam perjalanan dari Kota Mataram menggunakan mobil / motor,sedangkan dari Bandara Internasional Lombok hanya butuh waktu sepuluh hingga dua puluh menit. Kondisi jalan menuju pantai ini sangat bagus dan sangat ramai dilalui oleh masyarakat dan para tamu-tamu dari luar pulau yang berlibur kesini.
Banyak yang kita jumpai disini,dari panorama pantainya yang gak ada duanya di Indonesia ( menurut saya ). Saya sendiri sangat menyukai pantai ini dari segi keindahannya, pasirnya yang berukuran seperti biji merica,dan deretan pegunungannya yang memberikan nilai plus dari pantai ini. Pastinya pantai ini gak dalam dan aman buat para pengunjung.
Pantai ini sangat cocok buat dijadikan untuk melakukan kegiatan snorkeling dan berselancar karena sangat aman dan keindahan lautnya yang membuat kita betah berlama-lama di pantai yang memiliki cerita mistis yaitu cerita Putri Mandalika " Nyale " yang terjun ke laut dan berubah menjadi cacing laut yang disebut oleh masyarakat Lombok dengan sebutan "Nyale ". Sehingga Pantai Kuta tiap tahun diadakan acara "Nyale" sekitar bulan Januari - Februari.
Ini dia foto para bolang yang gak henti-hentinya memperkenalkan wisata Indonesia, terutama wisata Pulau Lombok khususnya kepada para blogers yang memiliki hobi traveling. Itulah sedikit informasi dan foto-foto tentang Pantai Kuta, Lombok. Pantai Kuta gak cuma ada di Pulau Bali,tetapi ada juga di Pulau Lombok. Jadi jangan lupa mampir di Pulau Lombok karena pulau kami ini keren pokoknya.
Kritik dan saran bisa langsung ditulis di kolom komentar atau di daftar buku tamu. Terimakasi
Selamat berlibur blogers....
Penulis : Lazwardy Perdana Putra
Keren mas foto2 dan artikelnya :)
ReplyDeletealhamdulillah,.. semoga dapat bermanfaat..Amiinn.. Makasi udh berkunjung ke blog saya
ReplyDelete